BAGAIMANA CARA MEMBEDAKAN MADU ASLI DAN MADU PALSU ?
Ini dia Tips Cara Membedakan Madu Asli Dan Madu Palsu
Dengan kemajuan di zaman sekarang ini, masyarakat yang sudah mulai mengenal apa itu madu, apa manfaat dan khasiatnya kini semakin menggemarinya. Apalagi madu memiliki rasa yang manis dan lezat, maka madu sudah menjadi kegemaran segala jenis lapisan umur masyarakat, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa hinnga lanjut usia. Akan tetapi dengan banyaknya masyarakat yang gemar mengkonsumsi madu, banyak oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan hal tersebut, hal ini dianggapnya sebagai celah bagi para penjual nakal dengan memproduksi madu-madu palsu dan dijual bebas di pasaran. Untuk itu masyarakat harus ekstra hati-hati dan mampu mengenali mana madu yang asli dan mana madu yang palsu.
Dengan beberapa cara sederhana berikut Anda akan dapat membedakan melalui ciri-cirinya mana madu asli dan mana madu yang palsu.
Madu dianggap palsu apabila:
1. Jumlahnya dipalsukan dengan menambah volume madu asli dengan madu palsu, misalnya mengoplosnya dengan gula/ madu buatan yang harganya relatif lebih murah.
2. Memalsukan mutunya dengan mengubah kadar air di dalam madu asli tersebut
3. Memalsukan keseluruhan madu dengan mengklaim bahwa madu tersebut murni, padahal 100% madu buatan.
Madu yang beredar di indonesia umumnya terdiri dari 3 jenis lebah, yaitu: apis dorsata (lebah hutan), apis mellifera (lebah unggul) dan apis cerana (lebah lokal) yang ada di atas atap rumah. Apabila dibandingkan dari kualitasnya, madu hutan (madu organik) yang berwarna hitam pekat lebih baik dari pada madu budidaya yang berwarna emas kecoklatan. Akan tetapi masyarakat umumnya mengkonsumsi madu dari lebah budidaya karena lebih mudah didapat dan akhirnya menganggap madu hutan sebagai madu palsu, padahal madu hutan bukan madu palsu tapi madu asli.
Secara sederhana, madu asli dan palsu dapat dibedakan dengan melihat ciri khas fisik madu asli sebagai berikut :
- Cara pertama, meneteskan madu pada selembar kertas. Madu palsu akan mudah terserap kertas karena kandungan airnya tinggi.
- Cara kedua, dengan mengocoknya. Madu asli akan membentuk gas atau uap air jika dikocok.
- Cara keempat, dituang ke wadah berisi air. Madu asli akan langsung jatuh ke dasar wadah, sedangkan madu palsu cenderung akan menyebar.
Uji coba keaslian madu lewat aroma, semut yang mengkerubuti dan kekentalan belum menjadi jaminan keaslian madu. Di laboratorium bisa dilihat jika kandungan glukosa pada madu murni agak dominan, sedangkan sukrosa lebih menonjol pada madu palsu. Madu asli mengandung enzim, sedangkan yang palsu tidak mengandung enzim, ini dikarenakan manusia tidak dapat menciptakan enzim tersebut. Enzim hanya bisa diproduksi oleh lebah madu. Ciri lain dari madu asli adalah madu asli harus berwarna-warni, hitam pekat (dari bunga akasia) hitam kemerahan, kuning cerah, kekuningan atau kuning keputihan (lebah budidaya). Waspadalah jika mendapat madu dengan warna dan kekentalan yang sama karena madu asli tidak pernah sama. Aroma juga bisa dijadikan tolak-ukur keaslian madu langsing asli beraroma seperti madu dari bunga rambutan, kapuk randu atau kelengkeng, sedangkan madu palsu tak memiliki aroma sama sekali. Pengujian lain dapat dilakukan dengan menuangkan madu sebanyak dua sendok kea tas piring lalu siram dengan air putih. Goyangkan piring ke kanan dan ke kiri akan terbentuk pola khas menyerupai sarang lebah, jika tidak menyebar bahkan bercampur dengan air maka madu tersebut palsu.
Penderita diabetes militus yang berpengalaman minum madu dapat membedakan yang asli dan palsu. Bila setelah meminum madu yang asli, badan menjadi segar dan bertenaga (sama seperti orang normal setelah minum teh manis) itu menandakan madu tersebut murni. Dalam tubuh penderita diabetes militus madu diubah menjadi tenaga tanpa bantuan insulin.
Khasiat dan manfaat madu sudah sangat banyak terbukti, maka konsumsilah madu secara rutin untuk menjaga kesehatan tubuh Anda. Akan tetapi harus waspada dan pintar-pintar dalam memilih produk madu mana yang asli dan produk madu mana yang palsu. Belilah madu di tempat yang terpercaya atau jika Anda terpaksa membeli di tempat lain, bandingkan harganya jika jarak harga terlalu jauh maka Anda patut curiga karena bisa jadi madu tersebut adalah madu buatan. Untuk itu jadilah konsumen yang pintar. Semoga artikel kali ini bisa bermanfaat.
cara membedakan madu asli dan madu palsu, tips cara membedakan madu asli dan madu palsu, cara membedakan madu murni dan madu palsu, cara bagaimana cara membedakan madu asli dan madu palsu, cara membedakan antara madu asli dan madu palsu, cara mudah membedakan madu asli dan madu palsu,c tips membedakan madu asli dengan madu palsu, cara mengetahui perbedaan madu asli dan madu palsu, cara membedakan madu asli dengan madu palsu, cara membedakan madu asli atau madu palsu, perbedaan madu asli dan madu palsu.
JANGAN LUPA MEMBELI DI TEMPAT YANG TERAMAN, TERPERCAYA, TERPOPULER DAN TERAMAH, SEPERTI DI :
Dijamin Aman-Asli-Berkualitas
KAMI AKAN MEMBANTU MASALAH KERAGUAN DAN KEBIMBANGAN ANDA DALAM MEMILIH MADU HERBAL BERKUALITAS
UNTUK ORDER DAN INFO:
SMS/WA: 0852.8683.9699PIN BB: 518A5D86
KEPUASAN PELANGGAN ADALAH KEBAHAGIAAN KAMI